40 Template Website Terbaik agar Lebih Menarik Pengunjung

40 Template Website Terbaik agar Lebih Menarik Pengunjung

Ada banyak sekali template website bagus yang bisa Anda pilih untuk mendesain website. Namun, sebaiknya cari tahu dan tentukan terlebih dahulu semua kebutuhan Anda. Dengan banyaknya template web yang tersedia saat ini, akan sulit untuk memilih opsi yang tepat jika Anda tidak tahu tujuan website Anda.

Dalam artikel ini, kami telah mengumpulkan beberapa template website terbaik yang bisa Anda gunakan. Tiap-tiapnya memiliki desain yang berbeda, tapi semuanya memiliki fungsionalitas penuh. Tema template web ini juga mencakup berbagai topik, mulai dari e-commerce, fotografi, bisnis, hingga industri.

Semua pilihan yang kami cantumkan di sini dibuat untuk software MotoCMS, yang merupakan tool website builder all-in-one!

Website builder membantu Anda membuat dan mengustomisasi situs tanpa harus menguasai teknis penulisan kode. Dengan tool ini, Anda bisa melakukan semuanya dengan mudah. Tidak perlu membuang waktu dan merogoh kocek terlalu dalam untuk membuat website impian Anda!

1. Tema Website Bisnis Universal Evolution

Tema bisnis universal Evolution

Jika ingin membuat website multi-page profesional dengan desain yang elegan, cobalah tema website universal ini. Tema ini merupakan template website responsive yang sangat mudah digunakan untuk berbagai tujuan. Anda tidak perlu menguasai ilmu coding karena template ini memiliki panel admin bawaan.

Selain itu, ada banyak tool dan widget yang sudah disertakan. Anda bisa mengedit desain website, mengelola media sosial, serta membuat blog pribadi atau perusahaan. Tema ini memiliki lebih dari 16 halaman siap pakai untuk semua kebutuhan Anda tanpa perlu banyak kustomisasi.

2. Template Website untuk Penulis Buku

Desain untuk penulis buku

Template web ini disediakan untuk para penulis buku, baik yang baru memulai maupun sudah profesional. Tema ini memiliki nuansa terang dan mudah dikustomisasi. Fitur drag-and-drop yang disediakan juga memudahkan Anda mengustomisasi situs. Pilihan yang tepat dan bisa menghemat waktu karena Anda tidak perlu menulis kode, cukup fokus pada karya hebat selanjutnya!

Jika tidak yakin apakah tema ini akan cocok untuk ide-ide kreatif Anda, tersedia demo gratis selama 14 hari agar Anda bisa mencoba template web ini. Setelah itu, Anda bisa membeli versi penuh dengan semua perubahan yang sudah dibuat.

3. Desain Website untuk LSM Peduli Anak

Template untuk LSM peduli anak

Desain website ini dirancang bagi lembaga swadaya masyarakat (LSM) yang berfokus untuk membantu anak-anak. Gambar dan elemen informasi yang menggugah pikiran menunjukkan kondisi anak-anak yang membutuhkan uluran tangan pengunjung. Template website builder ini mudah dikelola dan user-friendly, serta memiliki blok konten.

Pengguna bisa membuat desain dan layout dengan mudah sesuai keinginannya dengan fitur drag-and-drop yang disediakan. Terdapat fitur blog untuk menyampaikan tujuan dan kisah keberhasilan organisasi Anda, serta area untuk mengumumkan event amal. Widget media sosial pada template ini memudahkan akses bagi pengunjung. Tampilan situs pun menjadi lebih informatif dengan data yang disajikan pada berbagai akun perusahaan Anda.

4. Desain Website Bisnis Keren Spectrum

Template bisnis Spectrum

Situs bisnis profesional yang mampu memenuhi semua kebutuhan saat ini menjadi hal wajib bagi semua perusahaan di dunia bisnis modern. Nah, desain template website ini sangat tepat untuk tujuan tersebut. Anda bisa memilih salah satu dari 17 halaman yang tersedia untuk membuat desain website yang berfungsi penuh.

Ada juga 4 halaman turunan asli untuk bisnis restoran dan konsultan, plus pembaruan rutin dengan lebih banyak halaman turunan baru. Panel admin yang user-friendly bisa menghemat waktu Anda untuk mengustomisasi website. Tersedia periode uji coba selama 2 minggu jika Anda ingin mencoba template web ini.

5. Template Web Fotografi Kreatif

Tema kreatif untuk fotografi

Pasar jasa fotografi saat ini cukup kompetitif sehingga fotografer profesional harus bisa tampil lebih keren dari yang lain. Salah satu caranya adalah dengan memiliki website yang unik. Template bertema fotografi ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk mendapatkan pengunjung. Fitur khasnya adalah kecepatan dan kegunaan yang optimal untuk website Anda.

6. Template Website untuk Penasihat Keuangan

Desain untuk penasihat keuangan

Template website builder ini adalah pilihan yang tepat untuk penasihat keuangan. Tata letaknya tampak simpel dan profesional dengan widget untuk media sosial, mail chimp, video khusus, dan berbagai galeri. Tool pemilih warna yang disediakan juga memungkinkan Anda menyesuaikan warna seluruh website. Tema ini termasuk template website responsive dan berfungsi baik di semua perangkat.

7. Printecon – Website Perusahaan Percetakan

Desain Printecon untuk perusahaan percetakan

Template Printecon bisa menjadi pilihan yang tepat bagi Anda yang sedang mencari template website responsive untuk perusahaan percetakan. Printecon menonjolkan kualitas premiumnya dengan elemen-elemen yang diperlukan untuk membuat website fotografi multi-page tanpa perlu repot. Fitur drag-and-drop yang disediakan cocok untuk pemula karena memudahkan proses kustomisasi.

Anda juga bisa memilih palet warna dan mengelola berbagai blok konten dengan mudah. Template web ini dilengkapi dengan widget dan opsi yang berguna untuk pengembangan web lebih lanjut.

8. Skyline – Template Bisnis, Arsitektur, & Perjalanan

Template website Skyline

Template website Skyline adalah pilihan yang tepat jika Anda tidak begitu memahami coding. Tata letak dan desainnya mudah dikustomisasi. Tema ini juga menyertakan 20 halaman siap pakai dengan 4 halaman tambahan: halaman Skyline Black, Perjalanan, Konstruksi Rumah, dan Dokter Gigi.

Fungsionalitas blog bisnis di panel admin memudahkan pengguna menyajikan data dan berita terbaru. Template web ini menyediakan uji coba gratis selama 2 minggu dengan fungsionalitas penuh.

9. Tema Portofolio Fotografi Defrozo

Desain fotografi Defrozo

Biasanya, pengguna cenderung memilih template web yang memiliki banyak fitur tambahan. Namun, tidak ada salahnya jika Anda ingin mencoba desain yang lebih simpel. Defrozo adalah pilihan yang tepat jika Anda menginginkan template website yang minimalis tapi tetap stylish. Tampilannya cukup rapi, tapi Anda tetap bisa mendesainnya sesuai keinginan.

Selain itu, ada 4 template yang disediakan untuk setiap halaman. Anda juga bisa menyertakan blog untuk memposting artikel keren tentang fotografi. Template web yang 100% responsive ini memungkinkan Anda menunjukkan portofolio fotografi di perangkat apa pun tanpa harus mengorbankan kualitas. Widget praktis khusus fotografer yang disediakan juga akan membantu Anda mengoptimalkan fungsionalitas website.

10. Template Bisnis Startup

Desain untuk bisnis startup

Jika Anda sedang mencari template website dengan tata letak yang fleksibel dan desain yang rapi, opsi ini layak dicoba. Tema yang responsive, dioptimalkan untuk perangkat seluler, dan SEO-friendly ini siap digunakan tanpa banyak penyesuaian. Terlebih lagi, ada editor dengan fitur drag-and-drop yang memungkinkan Anda mengustomisasi situs sepenuhnya.

Anda bisa menyertakan link sosial agar pengunjung bisa berinteraksi dengan konten, yang kemudian bisa menarik mereka untuk menjadi klien prospektif bagi bisnis startup Anda.

11. Template Website untuk Konferensi Teknologi

Desain untuk konferensi teknologi

Mencari template untuk menyampaikan informasi konferensi secara online? Cobalah template ini. Dengan fitur lengkap dan tema yang responsive, template ini cocok untuk bisnis, ide kreatif, dan blogger. Fitur drag-and-drop tema ini memungkinkan Anda membuat website yang fungsional untuk bisnis, lengkap dengan blok yang sudah disiapkan.

Anda bisa mengeditnya dengan cepat dan mudah, dan perubahan tersebut akan ditampilkan secara real-time. Berbagai jenis halaman siap pakai yang mungkin Anda perlukan juga disertakan. Widget profesional dalam template ini memungkinkan Anda menulis postingan yang menarik tentang event yang diselenggarakan.

12. Template Website untuk Perusahaan Jasa Konsultan

Desain untuk perusahaan jasa konsultan

Jika Anda memerlukan template website profesional untuk menyusun portofolio perusahaan jasa konsultan, template ini adalah pilihan yang tepat. Tampilannya mengadaptasi gaya modern untuk pemilik bisnis dan bisnis kreatif. Fitur unggulan template ini adalah integrasinya dengan berbagai widget dan modul.

Tersedia juga pemutar audio, widget video, galeri foto, dan tool pemilih warna. Dengan tema ini, Anda bisa membuat website yang menarik dan interaktif untuk merepresentasikan semua aspek jasa konsultan Anda.

13. Template Landing Page Mata Uang Kripto Bitcoin

Template landing page Bitcoin

Banyak orang masih ragu dengan prospek crypto mining, tapi para risk-taker bisa membuat komunitas bitcoin menjadi lebih berpengaruh dalam bisnis. Jika menggeluti ICO, template website builder ini sangat cocok untuk Anda. Strukturnya sangat baik, dan tampilannya juga modern. Fitur utama template ini adalah tampilannya yang minimalis, serta sudah dilengkapi website-builder bawaan.

Beberapa fitur lainnya adalah drag-and-drop untuk blok yang sudah didesain, serta kustomisasi informasi dan gambar. Landing page-nya bisa diakses di perangkat apa pun karena tema ini termasuk dalam template website responsive.

14. Template Premium Mata Uang Kripto Bitcoin

Template premium bisnis Bitcoin

Template ini sangat cocok untuk para profesional yang selalu sibuk. Website builder dengan fitur drag-and-drop ini memudahkan proses pengelolaan website mata uang kripto. Artinya, Anda bisa memindahkan blok konten di berbagai halaman siap pakai dengan cepat dan mudah. Template premium ini pasti akan menarik bitcoin miner dari seluruh dunia. Lebih kerennya lagi, Anda bisa membuat website dengan template ini, dan pelanggan bisa mengaksesnya dengan mudah secara penuh di berbagai perangkat modern.

15. Template Website Responsive untuk Desain Interior

Template untuk desain interior

Kesan elegan bisa menjadi pilihan yang tepat untuk membuat website yang tampak profesional. Dengan template yang ringkas ini, Anda bisa membuat website yang fashionable tapi tetap minimalis. Template ini menyertakan gambar berkualitas dan berbagai widget populer, seperti widget media sosial, formulir kontak, galeri, serta video. Anda juga bisa menyempurnakan website dengan representasi yang kreatif untuk penyajian konten.

Terdapat carousel dan slider responsive, serta pemutar audio yang mudah dikustomisasi untuk menambahkan suara pada situs Anda. Template website builder ini juga SEO-friendly sehingga bisa membantu Anda menaikkan peringkat di SERP. Di samping itu, integrasi Google Analytics memungkinkan Anda mendapatkan analisis statistik dan trafik.

16. Corporate’s Inc – Template Website Penasihat Keuangan

Desain Corporate's Inc

Baik pengguna pemula maupun profesional pasti akan menyukai kemudahan kustomisasi tema ini. Apa pun profesi Anda, entah itu penasihat keuangan, agensi, maupun blogger, Anda bisa membuat berbagai situs dengannya. Hanya perlu beberapa hari untuk mengonlinekan website dengan website builder, dan setiap elemen bisa dikustomisasi secara langsung.

Tutorial yang lengkap di panel admin akan menjelaskan penggunaan setiap fitur yang disediakan. Integrasi dengan SEO juga akan membantu mesin pencarian meng-crawl situs Anda secara efisien. Hasilnya, peringkat situs Anda pun akan naik di halaman hasil mesin pencarian.

17. Landing Page Builder untuk Kegiatan Amal

Landing page kegiatan amal

Template ini tersedia gratis dan bisa memenuhi kebutuhan organisasi yang menangani kegiatan amal. Template landing page ini menyertakan beberapa foto stok. Anda bisa menonton demo sebelum mencobanya. Selain itu, control panel yang disediakan juga intuitif dan mudah dipahami.

18. maRs – Template Landing Page untuk Startup

Template maRs

Template website seperti ini pasti akan disukai oleh para entrepreneur yang lugas dan profesional. Desainnya dirancang untuk pengguna yang sudah memiliki visi untuk membangun bisnis startup. Tema ini merupakan salah satu template website responsive, yang berarti kualitasnya akan selalu dipertahankan di berbagai ukuran layar, termasuk ponsel dan tablet.

Anda tidak harus menguasai ilmu pemrograman untuk mengustomisasinya. Cukup gunakan blok dan widget yang sudah disiapkan. Widget dalam template ini menyertakan parallax effect, integrasi sosial, formulir kontak, dan widget video. Anda pun bisa menunjukkan informasi tentang proyek startup besar mendatang pada calon klien dalam berbagai cara.

19. Appriori – Template Landing Page Aplikasi Seluler

Desain Appriori

Tata letak Appriori yang unik dan penuh warna memungkinkan Anda memamerkan produk aplikasi terbaru Anda. Penyajian konten secara online harus mampu menarik konsumen, dan Anda bisa melakukannya dengan template landing page ini. Informasi dan media ditampilkan secara stylish. Website builder di Appriori juga menyediakan halaman siap pakai serta opsi kustomisasi yang beragam. Dengannya, Anda pun bisa membuat website sesuai keinginan.

20. Desain Website Premium untuk Pengacara

Desain premium untuk pengacara

Seperti slogannya, yaitu “Reputation. Respect. Result”, tema website premium yang efisien dan menarik ini sangat sesuai untuk pengacara. Selain untuk firma hukum, desainnya juga cocok untuk bisnis kecil dan perusahaan besar. Anda mungkin menyadari beberapa fitur yang membuatnya tampak menonjol.

Pertama, ada panel admin yang mudah dikelola. Tool yang paling efektif untuk panel adalah website creator dengan fungsionalitas drag-and-drop. Cukup dengan memindahkan blok konten yang sudah disiapkan, Anda bisa membuat website tanpa perlu repot. Kedua, template website ini menyertakan widget menarik. Tersedia uji coba selama 14 hari jika Anda ingin mencoba semua fiturnya.

21. Landing Page Builder untuk Badan Amal

Landing page builder kegiatan amal

Template web gratis ini memungkinkan Anda membuat website tanpa harus menjadi seorang expert. Organisasi amal bisa memanfaatkan template website yang responsive, SEO-friendly, dan dioptimalkan untuk perangkat seluler ini dengan mudah.

Anda juga bisa menggunakan fitur drag-and-drop untuk mengustomisasi situs sepenuhnya. Untuk mempercantik landing page, Anda bisa menambahkan gambar yang dramatis atau menggunakan fitur tertentu untuk membuat pengunjung terkesan.

22. Template Website Responsive Seomentro

Desain Seomentro

Awalnya, Seomentro dirancang untuk memenuhi kebutuhan agensi SEO. Namun, template ini juga sesuai untuk bisnis lain yang menyediakan jasa konsultan, baik individu maupun perusahaan besar. Fungsionalitas Seomentro juga cukup menarik. Template ini menyertakan Website Builder yang memungkinkan Anda mengatur tata letak dan desain situs.

Seperti template website builder lainnya, Anda bisa menggunakan halaman yang sudah disiapkan. Website yang dibuat dengan template ini juga bisa diakses tanpa masalah di semua perangkat.

23. Template Website Responsive J. Trudeau

Template website responsive J. Trudeau

Konsep minimalis dan elegan yang saat ini tengah digandrungi banyak orang turut menaikkan popularitas template website builder yang mengimplementasikannya.

Di samping itu, penyajian konten yang menarik tetap menjadi fokus utama dalam desain website. J. Trudeau adalah template yang menerapkan gaya ini.

Berkat fitur drag-and-drop dan widget yang disediakannya, Anda bisa membuat website yang menarik dan serbaguna tanpa perlu repot. Selain itu, Anda bisa menambahkan fitur blogging di template yang responsive dan berfungsi penuh di berbagai perangkat ini.

24. Desain Website untuk Perusahaan Properti

Template untuk perusahaan properti

Gunakan template website ini jika Anda memiliki bisnis properti. Selain tampilannya yang profesional dan loadingnya yang cepat, template ini juga menyediakan platform pembuatan web yang terintegrasi untuk mengustomisasi website. Tanpa harus menguasai teknis penulisan kode, Anda bisa membuat website dengan page builder yang mudah digunakan di panel admin. Cukup susun blok pada tata letak untuk menyesuaikan tampilan website.

Jika ingin mencoba template ini, manfaatkan uji coba gratis yang disediakan. Anda bisa membeli template ini dan mempertahankan desain yang sudah dibuat pada akhir uji coba.

25. Template Landing Page Video

Desain landing page video

Ada banyak tema fotografi yang tersedia, tapi cukup sulit untuk menemukan opsi yang cocok untuk video. Template ini bisa menjadi solusinya. Anda bisa mengustomisasinya dengan mudah berkat website builder yang disediakan. Jika berprofesi sebagai videografer atau vlogger, Anda tidak perlu menghabiskan banyak waktu untuk membuat situs yang keren menggunakan template ini.

Anda bisa membuat website dengan desain yang minimalis dan fungsional. Template ini menyediakan blok konten yang sudah disiapkan, serta berbagai widget seperti formulir kontak, widget video, dan integrasi sosial. Setiap widget dan modul disediakan khusus untuk konten video sehingga Anda bisa menyajikan konten dengan baik kepada audiens.

26. Template Website Pemodelan Ulang Arsitektur untuk Bisnis

Template pemodelan ulang arsitektur

Memiliki perusahaan yang menyediakan jasa desain arsitektur, renovasi, dan perbaikan? Buat website untuknya menggunakan template ini. Tema yang didesain khusus untuk bisnis Anda ini akan meninggalkan kesan yang baik bagi klien. Bisnis Anda juga bisa terlihat lebih profesional dan selangkah lebih maju dibanding kompetitor.

Panel admin yang lengkap memungkinkan Anda merombak struktur website asli template ini. Fungsionalitas drag-and-drop yang disediakan juga cukup user-friendly dan sangat mudah digunakan. Berbagai tool dan widget yang disertakan membantu Anda mengimplementasikan fungsi website yang dibutuhkan. Untuk mencobanya, tersedia versi demo live yang bisa Anda manfaatkan selama 14 hari.

27. Template untuk Perusahaan Digital Marketing dan SEO

Desain digital marketing dan SEO

Opsi ini menjadi salah satu yang layak dipertimbangkan dalam koleksi template website builder terbaik. Ini adalah template landing page yang bisa Anda gunakan untuk membuat website satu halaman yang berfungsi penuh. Tema ini sangat cocok untuk perusahaan digital marketing dan SEO.

Bahkan, Anda bisa mengustomisasi halaman bawaannya dengan tampilan yang elegan untuk membuat situs yang impresif. Karena termasuk dalam template website responsive, opsi ini akan tetap terlihat eye-catching di perangkat apa pun dengan berbagai resolusi layar.

28. Template Premium untuk Perusahaan Desain Web

Tema untuk perusahaan desain webJika menyediakan jasa desain web, Anda pasti bisa dengan mudah menilai kualitas produk terkait web. Oleh karena itu, cobalah template website ini. Anda bisa mengustomisasi website tanpa perlu repot berkat fitur drag-and-drop yang disediakan. Selain itu, desain asli halaman bawaannya juga sesuai dengan tren modern masa kini dan tampak stylish.

Anda bisa melakukan perubahan yang diperlukan cukup dengan beberapa klik. Calon klien pasti akan terkesan dengan tampilan website Anda yang 100% responsive, juga dilengkapi optimasi SEO sehingga situs Anda bisa diakses dengan cepat dan optimal.

29. Template Website Sekolah Bahasa

Template untuk sekolah bahasa

Template website responsive dan minimalis ini membantu Anda mengubah penyajian informasi seputar sekolah bahasa Anda menjadi website yang mengesankan. Tampilannya rapi dan profesional, serta mudah dikustomisasi. Anda pun bisa mendesainnya sesuai keinginan.

Tema ini cocok untuk jasa kursus bahasa Inggris karena menyediakan widget audio dan video, Google Maps, dan fungsionalitas blog untuk berbagi berita terbaru dan memposting artikel terkait belajar bahasa Inggris. Semua fitur ini bisa mengoptimalkan website perusahaan Anda. Selain itu, tema gratis ini juga termasuk dalam template website responsive.

30. Template Website Responsive Graphonex

Template Graphonex

Graphonex merupakan salah satu template website builder terbaik dengan kualitas premium. Desainnya yang stylish bisa dikustomisasi dengan mudah dan cepat sehingga Anda tidak perlu repot mendesain website, apalagi jika deadline sudah semakin dekat.

Template ini menyertakan berbagai widget dan modul yang membuatnya berbeda dari yang lain. Pertama, template ini menyediakan Website Builder. Fitur ini disertakan untuk memudahkan Anda menemukan dan menyusun tata letak situs yang paling sesuai. Kedua, template web ini juga menyediakan pemilih warna yang canggih. Dengan tool ini, Anda bisa memanfaatkan lima warna untuk palet warna website Anda.

Jika menginginkan warna lain, Anda bisa mendesain ulang seluruh website cukup dengan beberapa klik! Selain itu, Graphonex adalah template website yang 100% responsive dan SEO-friendly.

31. Template Website Responsive Cafelisco

Desain Cafelisco

Cafelisco adalah salah satu template website builder yang harus Anda coba jika ingin mendesain website untuk kafe atau restoran. Template ini sesuai untuk mendesain website seputar reservasi tempat makan, sekaligus menampilkan daftar menu yang disediakan.

Tersedia beberapa tool berguna yang akan memudahkan Anda. Pertama, ada fitur drag-and-drop untuk mengatur tata letak website. Anda bisa mengustomisasi halaman untuk menampilkan foto-foto kafe. Elemen yang ada bisa dipindahkan dan diubah sesuai selera agar selaras dengan nuansa kafe atau restoran Anda. Kedua, terdapat widget media sosial untuk menampilkan menu, penawaran khusus, dan pemesanan melalui berbagai akun sosial.

Dengan Cafelisco, Anda bisa terhubung dengan klien dan membangun hubungan profesional secara lebih personal.

32. Desain Website untuk Kursus Mengemudi

Desain untuk jasa kursus mengemudi

Didesain khusus untuk jasa kursus mengemudi, template website ini menyertakan banyak fitur keren yang memudahkan Anda membuat website. Terdapat widget yang mencakup pemilih warna agar Anda bisa menentukan sentuhan warna website sesuai keinginan. Website creator bisa menjadi tool yang sangat membantu jika Anda ingin membuat website dengan cepat atau mendesain ulang website tanpa perlu repot.

Template ini juga dilengkapi widget video yang canggih. Anda bisa berbagi video tentang belajar mengemudi kepada klien. Di samping itu, ada juga formulir kontak yang siap digunakan agar pelanggan bisa mendaftar dan mengakses materi secara lebih mudah.

33. Template Website Perusahaan Minyak dan Gas

Desain untuk perusahaan migas

Sedang mencari desain situs industrial dengan tampilan yang profesional? Cobalah Gaspero. Template ini awalnya dibuat untuk perusahaan minyak dan gas, tapi sebenarnya juga sesuai untuk tujuan lain. Gaspero adalah template website yang responsive dan diutamakan untuk SEO sehingga bisa mengoptimalkan perusahaan Anda di mesin pencarian. Anda bisa menyampaikan informasi tentang layanan Anda secara lebih mudah kepada calon konsumen.

Fitur drag-and-drop yang disediakan bisa membantu Anda membuat dan mengubah desain website tanpa masalah. Desainnya disiapkan khusus bagi Anda yang menggeluti bidang ini. Selain itu, template web ini juga sangat mudah dikustomisasi. Anda bisa mengubah elemen apa pun dengan mudah sesuai kebutuhan.

34. ManuFactor – Template untuk Produsen

Template ManuFactor

ManuFactor adalah template website yang sangan cocok untuk perusahaan industri dan manufaktur. Template ini bisa diedit dengan mudah dan cocok untuk berbagai tujuan. Terdapat 4 tata letak homepage yang sudah disiapkan dengan tema industri bahan kimia, produksi plastik, dan tekstil.

Tata letaknya juga memiliki proporsi yang tepat. Anda bisa memodifikasi setiap halaman dan elemen dengan fitur drag-and-drop yang intuitif. Template ini juga cukup informatif dan dilengkapi beberapa widget. Anda bisa memilih opsi daftar, grid, carousel, atau kreatif untuk memamerkan proyek. Template website ManuFactor juga 100% responsive, SEO-friendly, dan kompatibel di browser apa pun.

35. Oristi – Template Website Portofolio Fotografer

Template Oristi

Jika sedang mencari tema yang dilengkapi fitur premium, Anda harus mencoba Oristi. Template web ini menyediakan widget kustom, fitur page builder drag-and-drop, dan portofolio bawaan. Template unik ini juga menawarkan banyak halaman siap pakai. Anda bisa mengubah dan mendesain situs sesuai keinginan dengan blok yang sudah disediakan, kemudian mengonlinekannya.

Template website responsive ini bisa menyoroti karya-karya keren Anda. Terlebih lagi, Anda tidak perlu menulis kode apa pun dengan website builder dan panel admin lengkap yang disediakannya.

36. Template Website Responsive The Photorx

Template Photorx

Sentuhan modern dan tradisional berpadu dalam template website builder ini. Photorx sangat fleksibel karena mudah dikustomisasi. Meskipun tampilannya terkesan sangat profesional, template ini juga cocok digunakan sebagai portofolio meskipun Anda masih baru di dunia fotografi. Anda bisa menggunakan blok yang sudah disediakan atau menambahkan sentuhan personal dengan website creator. Tema ini dilengkapi opsi integrasi sosial sehingga pengunjung bisa terhubung dengan Anda melalui akun media sosial.

37. Template Website Responsive untuk Pakaian Wanita

Template untuk pakaian wanita

Tampilan template website responsive ini sungguh menawan dan elegan. Anda bisa menggunakannya untuk menampilkan katalog produk lingerie, busana, atau untuk blog fashion karena desain dan penyajiannya yang stylish. Template ini juga cocok untuk tujuan lain.

Terdapat beberapa widget yang disertakan dengan template ini: integrasi media sosial, audio, dan video. Klien bisa turut bergabung dalam interaksi di media sosial, yang akhirnya akan meningkatkan online influence Anda. Template web ini menyertakan semua fitur penting untuk website modern.

38. Tema E-commerce Fashion Zoe

Tema fashion Zoe

Zoe juga merupakan salah satu template website builder terbaik, khususnya untuk produk fashion. Tata letaknya terlihat elegan dan template ini juga menyertakan 15 halaman siap pakai. Tema fashion ini dilengkapi website builder dengan fitur drag-and-drop yang memudahkan Anda mengonlinekan situs dengan cepat. Dalam hal desain, tema ini benar-benar mudah. Anda bisa mengisi katalog produk dan mengustomisasi elemen situs tanpa perlu repot. Coba template ini dengan uji coba selama 14 hari.

39. Template Website Responsive untuk Restoran

Template untuk restoran

Template website ini didesain untuk membantu restoran atau kafe Anda lebih dikenal orang-orang. Desainnya enak dilihat dan cocok untuk bisnis eatery Anda dengan sentuhan warna hitam dan putih pada font dan polanya.

Template ini menyediakan area untuk menampilkan foto-foto kafe atau restoran Anda, serta slider di bawah header dan kolom menu. Tema ini adalah template website responsive sehingga kualitas elemen di situs Anda akan tetap sama di berbagai ukuran layar. Terdapat juga fungsionalitas reservasi dan pemesanan untuk memudahkan pelanggan.

40. Template Premium Studio Produksi Video

Desain premium untuk studio video

Akhir-akhir ini, tampaknya video menjadi lebih disukai dibanding foto. Penting bagi perusahaan yang menggeluti bidang ini untuk merepresentasikan layanannya secara online. Nah, template website ini bisa menjadi pilihan yang tepat karena desainnya yang cocok untuk studio produksi video. Template ini menyediakan fitur Drag-and-Drop serta library media yang user-friendly. Semua yang Anda perlukan untuk membuat website yang berkesan ada dalam template ini.

Kesimpulan

Template website builder terbaik adalah yang bisa menyediakan semua fitur penting yang Anda butuhkan. Dengan memilih template yang tepat, Anda bisa mendesain website dengan mudah untuk mengonlinekan website impian tanpa perlu repot.

Dalam artikel ini, kami telah menyoroti tips-tips penting yang perlu dipertimbangkan saat memilih template yang cocok untuk situs Anda. Kami juga merangkum 40 opsi template website builder terbaik untuk menginspirasi Anda. Pilihan kami mencakup tema premium dan gratis, landing page, juga tema e-commerce untuk membantu Anda memilih desain sesuai keinginan.

Jadi, sudah menemukan template website yang ingin dicoba dari pilihan yang telah kami berikan di sini? Silakan sampaikan komentar Anda di bawah ini!

Author
Penulis

Faradilla A.

Faradilla, yang lebih akrab disapa Ninda, adalah Content Marketing Specialist di Hostinger. Ia suka mengikuti tren teknologi, digital marketing, dan belajar bahasa. Melalui tutorial Hostinger ini, Ninda ingin berbagi informasi dan membantu pembaca menyelesaikan masalah yang dialami. Kenali Ninda lebih dekat di LinkedIn.