13 Contoh Website Jasa dan Layanan Profesional untuk Inspirasi (2024)

Saat ini, setiap bisnis perlu aktif di internet untuk menjangkau lebih banyak peluang baru. Apa pun medianya, semua channel online harus dioptimalkan agar bisa melayani calon pelanggan dengan lebih baik.

Terutama untuk bisnis berbasis jasa, kepercayaan pelanggan adalah faktor yang sangat penting untuk kesuksesan bisnis. Nah, agar terlihat lebih profesional dan kredibel, perusahaan jasa bisa menggunakan website yang didesain dengan baik.

Kalau Anda berencana membuat website layanan profesional, kami punya contoh website jasa terbaik di artikel ini yang bisa dijadikan inspirasi. Website dalam daftar ini kami rekomendasikan berkat desainnya yang estetik, efisien, dan fungsional. Yuk, lihat semua referensinya!

Contoh Website Jasa Profesional sebagai Referensi

Kami akan membagikan contoh website jasa untuk membantu Anda menemukan referensi website yang profesional. Semua website di artikel ini dibuat menggunakan platform kami yang mudah digunakan, Website Builder Hostinger.

1. C-GEM

homepage website jasa profesional c-gem

Bergerak di bidang keberlanjutan dan agroekologi, C-GEM menyediakan informasi seputar pertanian ramah lingkungan di websitenya. Dari segi visual, website ini mencerminkan visinya dengan tema alam dan skema warna hijau yang nyaman dilihat.

Homepage website layanan ini menampilkan gambar-gambar tanaman yang tumbuh subur dan terlihat hidup, serta lanskap regeneratif yang menjadi latar belakang misi C-GEM. Navigasinya yang intuitif mempermudah akses ke artikel, studi kasus, dan materi lainnya yang berguna bagi pengunjung.

Fitur terbaiknya adalah pusat pengetahuan interaktif yang menyediakan banyak informasi tentang agroekologi, mulai dari prinsip-prinsipnya hingga penerapan praktisnya.

bagian pusat pengetahuan di website c-gem

Website C-GEM juga menerapkan desain responsif, yang membuat tampilannya tetap optimal dan fungsional di perangkat seluler. Selain itu, website ini dioptimasi dengan baik sehingga mudah ditemukan melalui mesin pencari oleh pengunjung yang tertarik dengan agroekologi.

2. humaid.communication

homepage website humaid communication

Website humaid.communication bisa menjadi contoh yang bagus untuk bisnis jasa profesional di bidang komunikasi dan hubungan masyarakat. Website ini menyediakan berita dari seluruh dunia, termasuk Afrika, Amerika, dan Asia.

Desainnya menerapkan konsep minimalis, menampilkan tayangan slide dokumentasi proyek yang dinamis di homepagenya serta skema warna netral yang saling berpadu. Untuk navigasi yang lebih mudah, perusahaan ini mengategorikan proyek-proyeknya berdasarkan benua.

Melalui desain websitenya, humaid.communication menyajikan nuansa yang sejalan dengan visi dan misi perusahaannya.

3. Sparrow Flies

homepage website jasa tato sparrow flies

Sparrow Flies merancang websitenya dalam cara yang unik untuk bisnis tato profesional. Di homepagenya, terdapat logo hitam-putih dan link ke galeri foto hasil karyanya untuk memperkenalkan layanannya kepada para pengunjung website.

Tersedia halaman FAQ yang mencantumkan tanya jawab umum terkait tato. Website bisnis kecil ini juga memiliki halaman About yang menampilkan biodata para tattoo artist di studionya, yang membantu calon klien untuk mengenal bisnis ini lebih dekat.

Selain galeri foto Recent Tattoos, website ini memiliki halaman Wanna-dos. Di sini, pengunjung bisa melihat-lihat desain tato asli dari para tattoo artist yang bisa dipesan oleh calon klien.

Dengan bagian yang jelas untuk homepage, layanan, portofolio, dan kontak, pengunjung bisa mencari informasi penting di website ini dengan mudah. Selain itu, terdapat fitur reservasi dengan sistem booking yang efisien dan terintegrasi.

Secara keseluruhan, website ini mampu mencerminkan layanan Sparrow Flies yang profesional. Desainnya yang estetik, elegan, dan intuitif menjadikannya sebagai salah satu contoh website jasa terbaik yang dibuat menggunakan Website Builder Hostinger.

Saran Bacaan

Ingin membuat website reservasi untuk bisnis Anda? Yuk, baca tutorial kami lainnya tentang cara membuat website booking sendiri!

4. Vovo Architects

homepage website vovo artchitects

Website jasa profesional Vovo Architects dirancang untuk menjadi galeri pameran desain arsitektur yang modern dan elegan, sesuai dengan layanan perusahaan ini.

Tampilannya yang bersih membantu menarik calon pelanggan yang mencari layanan konsultasi di bidang arsitektur perumahan dan komersial. Dari segi warna, palet yang dipilih mencerminkan nuansa yang netral untuk memberikan kesan yang hangat namun profesional.

Homepage Vovo Architects juga menampilkan proyek-proyek keren yang pernah dikerjakannya. Setiap halaman proyek dilengkapi dengan gambar HD dan deskripsi yang jelas, membantu membuktikan profesionalisme bisnisnya kepada para pengunjung.

Di bagian menu bar, website jasa ini hanya menampilkan dua item: Home dan About Us untuk mempermudah navigasi website. Apabila perlu menghubungi bisnis ini, pengunjung bisa menemukan informasi kontak di bagian footer.

Melalui websitenya, Vovo Architect turut membangun kredibilitas bisnis dengan desain yang mencerminkan prinsip-prinsip perusahaannya.

5. Diplomatic Lawn Care

homepage website jasa diplomatic lawn care

Dengan tampilan yang sederhana namun fungsional, website Diplomatic Lawn Care bisa menjadi contoh website jasa profesional yang efektif. Desainnya memprioritaskan kemudahan akses website sehingga pengunjung bisa menemukan informasi penting dengan mudah.

Di homepagenya, Anda akan melihat gambar rumput yang terawat dengan baik, yang menunjukkan keahlian bisnis ini di bidangnya. Navigasinya yang intuitif memudahkan calon pelanggan mengetahui layanan yang ditawarkan, mulai dari perawatan rumput hingga desain taman.

Selain itu, perusahaan rintisan ini menggunakan beberapa CTA yang efektif di halaman webnya, membantu memberikan pengalaman yang lebih baik bagi para pengunjung website.

Sebagai contoh, ada tombol GET A FREE ESTIMATE yang kontras di homepage guna mengarahkan calon klien ke halaman Contacts untuk mengisi formulir layanan. Sementara itu, CTA View Our Services di halaman About akan mengarahkan pengunjung ke halaman Services.

Hal lain yang tak kalah pentingnya, website ini menerapkan desain responsif agar calon klien bisa mengaksesnya dari perangkat apa pun untuk menemukan jasa perawatan rumput profesional.

Saran Bacaan

Ingin melihat lebih banyak referensi website perusahaan? Baca artikel kami tentang contoh website UMKM dan bisnis kecil terbaik yuk!

6. Fire and Ice

homepage website fire & ice

Fire and Ice dirancang untuk menjadi media kreatif bagi pemiliknya yang merupakan seorang seniman. Karya-karyanya mencakup bidang fotografi, ilustrasi, dan cerita pendek. Desain homepagenya menampilkan visual yang memukau, memamerkan foto-foto sang seniman dalam tayangan slide.

Navigasinya juga intuitif, dengan bagian yang jelas untuk setiap kategori. Halaman About Me website ini menceritakan kisah sang seniman tentang seni, budaya, dan kehidupannya, membantu membangun branding yang kuat dalam cara yang efektif.

Selain itu, desain webnya bisa diakses tanpa masalah di perangkat desktop maupun seluler. Hasilnya, website ini tidak hanya membantu menjangkau calon klien dan audiens yang lebih luas, tapi juga lebih optimal dari segi SEO.

7. GIVAGO

homepage website jasa profesional givago

GIVAGO adalah website layanan profesional yang menampilkan perpaduan antara kepribadian sang seniman dan karya yang dihasilkannya. Desainnya mencerminkan kecintaan sang seniman terhadap musik, memberikan kesan yang khas bagi para penggemar dan pengunjung baru.

Di seluruh bagian website ini, Anda akan melihat visual bertema musik dengan nuansa yang menyenangkan. Website ini menggunakan beberapa animasi, menambahkan sentuhan interaktif pada elemen desainnya.

Di halaman Music, Anda bisa streaming lagu sang seniman langsung dari websitenya. Strategi ini bisa membantu pengunjung lebih mengenal sang seniman dan karya-karyanya, atau bahkan langsung menjadi penggemar.

Selain itu, website profesional ini menyediakan konten behind-the-scene, yang mengajak pengunjung untuk melihat semua proses kreatif dan kehidupan sang seniman dalam perjalanannya.

8. Naïve Architettura

homepage website Naïve Architettura

Naïve Architettura bisa menjadi contoh website jasa yang bagus untuk bidang arsitektur dan desain bagi Anda yang mencari referensi desain website yang minimalis dan bersih.

Websitenya memiliki tampilan yang estetik, menggabungkan warna putih, biru, dan krem. Homepagenya menampilkan karya arsitektur firma profesional ini dalam visual yang memukau.

Terdapat halaman Portfolio yang difungsikan sebagai galeri digital untuk karya-karya Naïve Architettura. Setiap proyek yang pernah diselesaikannya, termasuk desain interior dan renovasi, disajikan dengan detail yang cermat untuk menunjukkan profesionalisme perusahaan ini di bidangnya.

Dengan navigasi yang lancar dan menu yang intuitif, Anda bisa beralih dengan mudah dari homepage ke halaman Portfolio, Who We Are, atau Contact.

Metode yang user-friendly ini memastikan pengunjung dan calon klien bisa dengan mudah menemukan layanan yang mereka butuhkan dari Naïve Architettura.

9. André Dyntar

homepage website andre dyntar

Melalui desainnya yang menggunakan warna-warna cerah, tipografi yang tegas, dan komposisi yang ideal, website layanan profesional ini mengajak pengunjung untuk berjalan-jalan menikmati karya sang seniman yang juga merupakan seorang produser.

Dari segi navigasi, website ini sangat user-friendly. Terdapat bagian portofolio yang tertata dengan rapi untuk memudahkan pengunjung melihat karya-karya sang seniman.

Salah satu elemen penting website ini adalah integrasinya dengan platform hosting video, termasuk Vimeo dan YouTube. Integrasi ini meningkatkan pengalaman pengguna website, menunjukkan berbagai detail tentang karya yang dipamerkan.

Pada footer website, pengunjung bisa mengakses halaman Contact dan link media sosial sang produser. Kemudian, meskipun masih dalam pengembangan, terdapat toko online terintegrasi di website ini yang menawarkan preset edit media buatan sang seniman.

10. Petra Therapy

homepage website petra therapi

Website konsultasi profesional Petra Therapy ditujukan bagi pemilik anjing yang mencari perawatan terbaik untuk sahabat kaki empatnya. Platform ini menunjukkan profesionalisme dan dedikasi Petra Therapy untuk meningkatkan kesehatan dan kebahagiaan anjing peliharaan.

Desain websitenya bersih dan mudah digunakan. Meskipun menyediakan banyak informasi, website jasa profesional ini ditata dengan baik sehingga pengunjung bisa dengan mudah mengakses bagian-bagiannya.

Salah satu fitur terbaiknya adalah bagian Happy Clients yang menyajikan berbagi testimoni klien yang pernah dilayani. Testimoni positif bisa menjadi bukti sosial guna membangun kepercayaan calon klien untuk menggunakan jasa bisnis ini.

Fitur penting lainnya adalah halaman Articles. Di sini, para fisioterapis membagikan wawasan dan tips yang bermanfaat untuk para pemilik anjing peliharaan. Selain membuktikan keahliannya, bagian ini bisa menunjukkan dedikasi mereka dalam meningkatkan kondisi para anjing peliharaan.

11. Farmacia Gorostizaga

homepage website jasa Farmacia Gorostizaga

Farmacia Gorostizaga adalah pusat informasi online tepercaya bagi orang-orang yang membutuhkan layanan terkait obat-obatan dan produk perawatan kesehatan berkualitas.

Website jasa profesional ini menggunakan tata letak yang jelas dengan ruang kosong yang efektif. Navigasinya sederhana, memudahkan pengunjung untuk mengakses layanan, katalog produk, dan lokasi toko bisnis ini.

Perusahaan ini juga menyediakan fitur bagi pasien untuk melakukan reservasi di website melalui telepon, WhatsApp, dan formulir.

halaman pemesanan Farmacia Gorostizaga

Selain itu, apotek ini memiliki blog informatif yang menyediakan saran profesional tentang obat-obatan dan masalah kesehatan. Blog ini bisa membantu mengedukasi pengunjung, serta menunjukkan komitmen Farmacia Gorostizaga terhadap kesejahteraan masyarakat.

12. Repair Paintball

Repair Paintball adalah bisnis profesional yang menyediakan layanan perbaikan dan pemeliharaan peralatan paintball. Apabila Anda mencari inspirasi website jasa yang sederhana namun efektif, Repair Paintball bisa menjadi contoh yang bagus.

Homepagenya hanya menyertakan navigation bar, hero image, dan footer. Meskipun menggunakan foto sebagai gambar latar belakang, teks di websitenya bisa dibaca dengan jelas berkat pilihan warna dan tipografi yang cermat.

Pada halaman Marker Service, pengunjung bisa menemukan layanan profesional Repair Paintball. Website bisnis ini juga memiliki galeri foto dengan link media sosial.

halaman galeri repair paintball

Salah satu fitur kerennya adalah integrasi YouTube, yang dimanfaatkan untuk berbagi video informatif tentang perbaikan dan modifikasi peralatan paintball. Melalui materi informatif ini, Repair Paintball turut mengedukasi pelanggan dan membantu mereka merawat peralatannya sendiri secara efektif.

13. Fox Forwarding

homepage website jasa logistik fox forwarding

Sebagai perusahaan jasa logistik transportasi, Fox Forwarding memiliki misi untuk menyediakan layanan yang cepat dan mudah. Ada tiga layanan yang disediakannya: transportasi darat, ekspor besar, dan pergudangan.

Website Fox Forwarding memprioritaskan efisiensi dan kemudahan penggunaan untuk target audiensnya. Di homepagenya, Anda akan melihat layar yang terbagi dan CTA yang efektif. Menu navigasinya juga memudahkan Anda menelusuri website untuk menemukan halaman-halaman penting, seperti Home, Services, dan Contact.

Di halaman Services, Anda bisa menemukan informasi lebih lanjut tentang layanan profesional Fox Forwarding dan mendapatkan penawaran harga.

Saran Bacaan

Yuk, baca artikel kami lainnya tentang Cara Memulai Bisnis Online untuk mendapatkan panduan lengkap membangun bisnis online Anda sendiri!

Cara Membuat Website Layanan Profesional

Pada dasarnya, langkah-langkah membuat website jasa profesional tidak sulit, kok. Menggunakan platform yang tepat, Anda bisa menyiapkan website bisnis jasa profesional tanpa perlu repot.

Misalnya, Anda bisa menggunakan Website Builder Hostinger. Dengan platform ini, Anda bahkan bisa mendesain website yang profesional dalam hitungan menit, tanpa perlu coding sama sekali! Cukup tambahkan, pindahkan, atau ubah elemen di layar editor untuk mengonlinekan website profesional Anda sendiri.

Setelah mendapatkan paket Website Builder Hostinger, Anda bisa mengikuti panduan berikut ini untuk mulai membuat website layanan profesional:

  1. Pilih template. Mulailah dengan memilih template bisnis yang selaras dengan brand perusahaan Anda. Lihat pratinjaunya untuk memastikan desain tersebut sudah sesuai dengan kebutuhan Anda.
  2. Buat halaman utama. Rancang halaman yang menarik dengan CTA yang efektif agar pengunjung betah berlama-lama di website Anda dan melakukan tindakan yang Anda inginkan. Tambahkan teks, tombol, atau elemen CTA berdasarkan hierarki desain untuk memandu pengunjung menelusuri website.
  3. Tambahkan halaman dan bagian penting lainnya. Selain halaman Tentang Kami dan Kontak, sebaiknya tambahkan juga halaman Layanan untuk menjelaskan layanan bisnis Anda. Atau, sertakan bagian FAQ untuk menjawab pertanyaan yang sering diajukan.
  4. Sesuaikan tata letak website. Manfaatkan fungsionalitas drag-and-drop untuk meletakkan elemen website di tempat yang Anda inginkan. Optimalkan navigasi website untuk memastikan pengalaman pengguna yang lancar.
  5. Tambahkan media yang berkualitas. Upload gambar, GIF, atau video yang relevan dan menarik untuk menjaga fokus audiens Anda. Apabila memiliki halaman Portofolio, tampilkan karya Anda dalam foto HD yang diambil dengan pencahayaan optimal.
  6. Terapkan strategi SEO. Gunakan kata kunci dan meta description yang relevan agar website Anda muncul di halaman hasil mesin pencari. Strategi ini akan membantu menaikkan peringkat website Anda di mesin pencari, yang berpotensi mendatangkan lebih banyak traffic organik.
  7. Hubungkan media sosial. Tautkan akun media sosial Anda untuk membangun interaksi dan kepercayaan calon pelanggan, serta meningkatkan traffic website.
  8. Uji pengalaman pengguna website. Sebelum mengonlinekan website, uji semua fungsinya dan lakukan penyesuaian yang diperlukan. Optimalkan website untuk perangkat seluler guna menjangkau audiens yang lebih luas.
  9. Onlinekan website Anda. Setelah puas dengan hasilnya, klik tombol Onlinekan untuk memublikasikan website Anda di internet.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda pun bisa membuat website jasa profesional yang fungsional, serta membantu meningkatkan branding bisnis Anda di antara para pesaing.

Kesimpulan

Desain web yang optimal akan membantu meningkatkan pengalaman pengguna dan kredibilitas bisnis. Namun, prosesnya bisa cukup sulit, terutama bagi yang masih pemula. Baik dari segi skema warna website, tipografi, maupun CTA di landing page, setiap elemen harus memenuhi tujuannya secara efektif.

Di artikel ini, kami sudah membagikan 13 contoh website jasa profesional yang dibuat menggunakan Website Builder Hostinger. Berikut adalah tiga pilihan terbaik kami beserta hal-hal yang bisa dijadikan inspirasi:

  • C-GEM. Website layanan ini memiliki desain yang user-friendly, navigasi yang jelas, dan mencerminkan industri yang dijalani. Website C-GEM juga memiliki bagian artikel edukasi dan studi kasus yang lengkap, membantu meningkatkan kesadaran akan keberlanjutan dan agroekologi.
  • Sparrow Flies. Websitenya memiliki desain yang unik untuk melayani calon klien dengan lebih baik. Selain itu, website ini memiliki logo, bagian FAQ, dan halaman Wanna-dos yang efektif untuk memperkenalkan bisnisnya kepada para pengunjung website.
  • Diplomatic Lawn Care. Tata letaknya yang bersih memudahkan pengunjung untuk mengakses konten yang relevan. Perusahaan ini juga menggunakan CTA yang efektif, membantu calon klien menemukan layanan yang mereka butuhkan.

Semoga artikel ini bisa membantu Anda menemukan contoh website jasa yang ideal untuk bisnis Anda. Jangan lupa, manfaatkan Hostinger Website Builder yang praktis dan mudah digunakan untuk membuat website layanan profesional Anda sendiri.

Apabila masih memiliki pertanyaan atau pendapat, sampaikan lewat kolom komentar yuk!

Author
Penulis

Faradilla A.

Faradilla, yang lebih akrab disapa Ninda, adalah Content Marketing Specialist di Hostinger. Ia suka mengikuti tren teknologi, digital marketing, dan belajar bahasa. Melalui tutorial Hostinger ini, Ninda ingin berbagi informasi dan membantu pembaca menyelesaikan masalah yang dialami. Kenali Ninda lebih dekat di LinkedIn.